Drama Korea tentang ibu hamil masih jarang ditemui. Meski begitu, ada beberapa drakor yang bisa Mam nikmati. Drama Korea sendiri mempunyai banyak peminat di berbagai kalangan. Hal ini karena drama Korea mengajarkan banyak pelajaran positif, ditambah lagi genrenya yang beragam membuat siapa saja betah menonton.

Bagi Mam yang menyukai tontonan drama Korea, tidak ada salahnya jika Mam menonton drama tentang ibu hamil. Berikut beberapa rekomendasi yang mengangkat kisah para ibu hamil. Sudahkah Mam menonton semuanya?

1. Drama Korea tentang Ibu Hamil: Birthcare Center

drama korea tentang ibu hamil
www.soompi.com

Salah satu drama Korea yang bisa jadi tontonan menarik adalah Birthcare Center. Drama ini rilis pada tahun 2020 dengan 8 episode. Birthcare Center berkisah tentang kehidupan berbagai kalangan ibu yang hamil. Salah satunya Oh Hyun Jin, seorang ibu yang mempunyai karier sukses.

Dia menghabiskan waktunya di pusat perawatan pasca kelahiran Korea setelah melahirkan bayinya. Bersama dengan ibu lainnya, mereka mempunyai kisah yang jarang dibahas drama lainnya. Drama ini menyuguhkan kisah para ibu yang menjalani kehidupan setelah melahirkan.

Berbagai dilema bisa Mam temukan dalam drama ini. Mulai dari cara mengasuh anak, berani mengungkapkan rasa sayang pada anak, sampai harus memilih antara ASI atau susu bubuk. Setiap pilihan yang ibu berikan membawa dampak pada anaknya. Dari drama ini, Mam bisa belajar bahwa ibu adalah sosok yang penuh dengan kekhawatiran.

Tidak hanya itu saja, dari drakor hamil 2020 ini, Mam bisa belajar banyak unsur edukasi seputar kehamilan, kelahiran, dan perawatan pasca melahirkan. Selain itu, unsur komedi di dalamnya juga membuat drama ini sangat rekomendasi.

2. Drama Korea tentang Ibu Hamil: Welcome to Waikiki

drama korea tentang ibu hamil

Siapa di antara Mam yang belum menonton drama satu ini? Welcome to Waikiki dikenal sebagai drama komedi romantis. Tingkah para pemainnya di setiap episode mampu membuat Mam tertawa sehingga cocok untuk tontonan biar Mam tidak stres. Welcome to Waikiki berkisah tentang 3 orang pria lajang yang menjalankan bisnis penginapan.

Suatu ketika, muncul sosok bayi misterius yang tidak diketahui asalnya. Sampai muncul seorang ibu tunggal yang ingin mengambil kembali bayinya. Adegan yang kocak dan menghibur ini ternyata mempunyai banyak pelajaran positif karena setiap karakternya mempunyai cerita versi tersendiri yang membuat pikiran siapa saja menjadi terbuka.

Dari drama Welcome to Waikiki, ada banyak hal positif yang bisa Mam dapatkan. Mulai dari kisah menjadi seorang ibu tunggal, bagaimana cara meraih mimpi, dan bagaimana cara menghargai sebuah keluarga. Mam juga bisa belajar tentang pandangan orang terhadap seorang ibu tunggal yang sesuai dengan masa sekarang.

3. Fated to Love You

drama korea tentang ibu hamil
www.asianwiki.com

Drama Korea tentang keguguran yang bisa jadi tontonan menarik adalah Fated to Love You. Drama ini berkisah tentang seorang wanita yang hamil karena insiden tidak terduga. Dia salah masuk kamar dalam keadaan mabuk. Karena tidak tega melakukan aborsi dan keluarganya tahu, dia pun memutuskan untuk meminta pertanggungjawaban.

Akhirnya, mereka memutuskan untuk menikah kontrak sampai bayi tersebut lahir. Namun, ada insiden di mana wanita tersebut mengalami kecelakaan. Dari drama ini, Mam bisa belajar bagaimana saling menghargai satu sama lain dan mencintai. Drama ini juga mengajarkan tentang cinta yang besar dan tulus terhadap satu sama lain.

4. Super Daddy Yeol

www.asianwiki.com

Super Daddy Yeol berkisah tentang seorang dokter bernama Cha Mi Rae yang hidup tanpa seorang suami. Akan tetapi, dia mempunyai seorang putri yang cantik. Suatu ketika, dia diagnosis mengalami kanker sehingga hidupnya tidak lama lagi. Akhirnya, Cha Mi Rae memutuskan untuk mencari cinta sejati agar bisa membesarkan putrinya.

Meski berkisah tentang Cha Mi Rae, tapi drama ini fokus pada sang ayah. Banyak sekali adegan haru tentang perjuangan seorang ibu yang membesarkan anaknya. Yeol menjadi seorang yang terpilih untuk menjadi ayah dari anaknya. Yeol adalah seorang pemain baseball dengan sifat kekanakan. Menonton drama ini, Mam harus menyiapkan tisu, ya.

5. Drama Korea Oh My Baby

Judul drakor melahirkan yang wajib masuk salah satu list rekomendasi adalah Oh My Baby. Drama ini berkisah tentang seorang karyawan yang gila bekerja. Suatu saat, dia mempunyai pemikiran untuk mempunyai seorang bayi. Awalnya, dia memutuskan untuk menjadi orang tua tunggal.

Namun, di sekelilingnya ternyata banyak laki-laki mengagumkan yang mungkin bisa membantunya memenuhi keinginan menjadi seorang ibu. Dari drama ini, Mam bisa belajar bahwa seorang wanita pastinya ingin menjadi seorang ibu. Selain itu, Mam juga bisa belajar tentang pemikiran seorang wanita yang ingin menjadi ibu.

Drakor mana aja nih yang sudah pernah Mama tonton sejauh ini? Semoga informasi kali ini bisa menemani Mama menjalani masa kehamilan dengan happy, yah! Awas jangan sampai kebawa perasaan pas nonton, apalagi sampai nangis bombai HAHA!

Nah, selain informasi menarik yang satu ini, Mam juga bisa mendapat informasi seputar kehamilan hingga parenting, juga rekomendasi produk di blog Mamasewa.com lho! Ada banyak sekali konten edukasi yang membantu Mam untuk lebih mengerti si kecil. Jangan lupa dibaca yah, Mam!

Tinggalkan Balasan