Apakah saya bisa mengambil langsung barang yang akan saya sewa di warehouse Mamasewa?
Mamasewa melayani pengambilan barang langsung di warehouse hanya untuk Existing Customer; yaitu customer yang sudah pernah menyewa sebelumnya. Customer hanya bisa mengambil barang pada hari dan jam operasional Mamasewa, yaitu Senin-Jumat pukul 09.00-16.00 dan Sabtu pukul 09.00-12.00. Tidak termasuk jam istirahat pada pukul 12.00-13.00. Bagi Customer baru, barang pertama kali akan diantar oleh Driver Mamasewa atau kurir pihak ketiga (Deliveree, Gosend/Grab Instant, Gosend/ Grab Sameday, Paxel)
Wilayah pengiriman Mamasewa mencakup mana saja?

Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Karawang, Bandung, Semarang dan Surabaya.

Bolehkah saya menyewa lebih dari satu barang sekaligus?

Boleh, dan ongkos kirim tetap sama, untuk 1 ataupun 3 barang sekaligus, selama semua barang dikirim dan diantar pada tanggal yang sama. Jika ada perbedaan tanggal pengiriman ataupun tanggal penjemputan, maka akan dikenakan tambahan biaya.
Jika barang lebih dari 3, maka akan dikenakan tambahan 1x ongkir antar dan jemput sesuai tarif yang berlaku, untuk barang ke 4 sampai ke 6 dan seterusnya setiap kelipatan 3 barang.

Kapan barang sewa dikirim ke tempat saya?

Barang akan dikirim pada tanggal awal mulai sewa.

Apa yang harus saya siapkan sebelum barang sewa dijemput oleh kurir Mamasewa?

Customer wajib menyiapkan seluruh komponen barang yang disewa dan sudah dibungkus dengan baik dan aman saat kurir datang.

Jika ada bagian yang tertinggal, customer wajib mengembalikan barang tersebut ke Warehouse Mamasewa dengan biaya yang ditanggung Customer.

Jika kurir telah tiba di lokasi penjemputan yang telah disepakati namun barang tidak di tempat, maka Customer wajib mengembalikan sendiri ke Warehouse Mamasewa, dan biaya penjemputan yang telah dibayar sebelumnya hangus dan tidak dapat direfund.