Bermain permainan tradisional yang tidak hanya menyediakan hiburan, tetapi juga memberikan berbagai manfaat untuk tumbuh kembang si kecil. Lantas, apa manfaat memainkan permainan tradisional?

Tentunya banyak sekali manfaat yang bisa anak dapatkan dari memainkan permainan tradisional tersebut. Mulai dari kemampuan anak untuk berpikir lebih kreatif sehingga mendorong si kecil untuk hidup lebih bersosialisasi dengan teman.

Apa Manfaat Memainkan Permainan Tradisional?

Mama mungkin bertanya mengapa permainan tradisional kini ditinggalkan? Hal ini tentunya tidak lepas dari peran orang tua yang membiarkan anak untuk bermain gadget. Saat ini gadget memang menjadi hiburan yang sangat menarik bagi anak.

Meski demikian, penggunaan gadget yang berlebihan tentunya akan berdampak buruk bagi pertumbuhan si kecil. Karena itu, Mama sebagai orang tua bisa beralih ke permainan tradisional yang lebih memberikan banyak manfaat.

Manfaat permainan tradisional menurut para ahli sangat baik untuk proses tumbuh kembang anak. Hal ini karena permainan tradisional yang umum lebih berfokus pada pengembangan otot-otot dan energi.

Berikut ini beberapa manfaat dari memainkan permainan tradisional untuk si kecil yang perlu Mama ketahui:

1. Pembangunan Kesehatan Fisik

apa manfaat memainkan permainan tradisional
Anak Jadi Lebih Sehat

Pembahasan pertama terkait apa manfaat memainkan permainan tradisional adalah bertujuan untuk pembangunan kesehatan fisik. Beberapa permainan tradisional melibatkan gerakan fisik yang bervariasi, seperti berlari atau melompat.

Aktivitas fisik ini membantu memperkuat otot, meningkatkan koordinasi mata dan tangan serta meningkatkan keseimbangan. Berbagai gerakan ini berkontribusi pada perkembangan fisik anak-anak dan menjaga kesehatan fisik pada semua usia.

2. Peningkatan Keterampilan Sosial dan Emosional

Bermain permainan tradisional sering melibatkan interaksi sosial, baik antara teman sebaya, anggota keluarga atau bahkan antargenerasi. Selain itu, berbagai permainan mengajarkan nilai-nilai seperti kerjasama, toleransi, dan rasa hormat.

Melalui interaksi ini pemain belajar mengontrol emosi, berkomunikasi dengan efektif, dan mengembangkan keterampilan sosial yang akan membantu anak dalam kehidupan sehari-hari.

3. Pengembangan Keterampilan Kognitif

Permainan tradisional seringkali melibatkan pemecahan masalah, perencanaan strategis dan pengambilan keputusan cepat. Hal ini membantu dalam pengembangan keterampilan kognitif seperti pemikiran logis, analitis dan kreatif.

Beberapa permainan bahkan melibatkan perhitungan matematika ringan atau memori sehingga memberikan latihan otak yang baik tanpa kesan membosankan.

4. Hiburan yang Menyenangkan

Bermain permainan tradisional memberikan kesempatan untuk melupakan kekhawatiran sehari-hari. Aktivitas ini dapat menjadi bentuk hiburan yang menyenangkan dan santai, tapi tetap baik untuk pertumbuhan perkembang.

Adanya kemampuan dalam menciptakan suasana yang penuh tawa dan kegembiraan. Tentunya akan membantu menjaga keseimbangan emosional dan memberikan jeda yang menyegarkan bagi anak.

5. Pemeliharaan Budaya Lokal

Urutan selanjutnya untuk apa manfaat memainkan permainan tradisional, yakni untuk memelihara budaya lokal. Bermain permainan tradisional memungkinkan anak untuk tetap terhubung dengan warisan budaya leluhur.

Selain itu, bermain permainan tradisional juga dapat menjadi cara yang efektif untuk mengajarkan generasi muda tentang warisan budaya dan memupuk rasa bangga terhadap identitasnya sebagai bagian dari WNI.

6. Fleksibilitas dan Adaptabilitas

Permainan tradisional seringkali memerlukan improvisasi dan kreativitas. Pemain harus belajar beradaptasi dengan aturan yang mungkin berubah atau menghadapi situasi yang tidak terduga.

Hal ini membantu mengembangkan kemampuan adaptabilitas dan fleksibilitas. Serta keterampilan yang sangat berharga dalam kehidupan sehari-hari anak dalam menghadapi lingkungan baru.

7. Peningkatan Konsentrasi dan Fokus

Beberapa permainan tradisional memerlukan tingkat konsentrasi yang tinggi. Pemain harus memperhatikan detail, mengikuti aturan dan merencanakan strategi dengan seksama.

Aktivitas semacam ini membantu melatih konsentrasi dan fokus, keterampilan yang esensial untuk menangani tugas-tugas rumit dan menuntut perhatian tinggi.

8. Penguatan Hubungan Keluarga

perkuat hubungan keluarga adalah manfaat memainkan permainan tradisional
Perkuat Hubungan Keluarga

Bermain permainan tradisional adalah cara yang fantastis untuk mempererat hubungan dalam keluarga. Kegiatan ini menciptakan momen-momen yang berharga bersama, meningkatkan komunikasi antar anggota keluarga.

Tanpa Mama sadari, mengajak anak untuk bermain bersama akan membantu anak untuk saling mengenal lebih baik. Semua ini sangat penting untuk membangun fondasi yang kuat dan mendukung di dalam lingkungan keluarga.

9. Pendidikan Tanpa Kesan Formal

Permainan tradisional sering kali menyematkan nilai-nilai pendidikan tanpa anak sadari. Misalnya, beberapa permainan melibatkan penghitungan, pembagian peran, dan pembelajaran sejarah lokal.

Dengan cara ini, anak-anak dapat memperoleh pengetahuan tanpa merasakan beban formalitas menjadikan pembelajaran sebagai pengalaman yang menyenangkan.

10. Mendorong Kreativitas

Permainan tradisional seringkali memungkinkan ruang untuk kreativitas dan imajinasi. Pemain dapat menciptakan aturan tambahan, menggubah lagu-lagu atau membuat variasi dari permainan yang sudah ada.

Tentunya ini adalah cara yang bagus untuk merangsang kreativitas dan membantu pemain mengembangkan pemikiran out-of-the-box. Anak berkesempatan dalam mengeksplorasi dan mengembangkan kemampuan berpikir secara lebih baik.

Banyaknya manfaat ini tentunya tidak bisa lepas dari kekurangan permainan tradisional. 

Mulai dari keterbatasan aksesibilitas hingga kurangnya minat anak terhadap permainan tersebut karena kalah dengan visual serta audio game yang ada di gadget.

Jenis Permainan Tradisional

jenis permainan tradisional

Tidak hanya permainan berbasis komputer atau game saja yang memiliki jenis, tetapi pada permainan tradisional juga terdapat beberapa jenis atau pembagian. Hal ini karena manfaat serta hasilnya yang sangat bervariasi, seperti:

1. Permainan Kecerdasan

Permainan tersebut dapat berkontribusi pada perkembangan keterampilan logika dan fisik anak-anak, sambil juga memperkuat kemampuan sosialisasi si kecil. Contohnya termasuk engklek, lompat tali, congklak dan permainan tebak-tebakan.

2. Permainan Sosial

Kategori permainan ini dapat mendukung pengembangan kecerdasan alami anak, karena ketika bermain, anak sering kali terlibat dalam interaksi dengan sekitarnya. Sebagai contoh terdapat egrang, mobil-mobilan dan sepak bola.

3. Permainan Olahraga

Disebut sebagai permainan olahraga karena melibatkan tingkat aktivitas fisik yang cukup tinggi, seperti yang terlihat dalam permainan seperti petak umpet, benteng-bentengan hingga gobak sodor.

Contoh Permainan Tradisional

Permainan tradisional adalah jenis permainan yang timbul dari kebudayaan lokal dan diwariskan secara turun-temurun untuk anak-anak mainkan. Hal ini mencerminkan warisan budaya dari nenek moyang yang tumbuh dan berkembang.

Sebelum hadirnya gadget sebagai teknologi sekarang, permainan tradisional menjadi hiburan bagi anak-anak dalam menghabiskan waktu sehari-hari. Meski sekedar permainan, tapi disadari banyak manfaat yang bisa anak dapatkan.

Berbeda dengan sekarang dimana anak-anak lebih tertarik untuk bermain dengan gadget. Jika Mama tanya tentang apa-apa saja yang menjadi permainan tradisional, mungkin si kecil cukup kesulitan untuk menjelaskannya.

Berikut ini beberapa contoh permainan tradisional yang saat ini sudah jarang anak-anak mainkan:

  • Cublak cublak suweng
  • Petak umpet
  • Bola bekel
  • Kelereng
  • Lompat tali karet
  • Congklak
  • Egrang
  • Gobak sodor dan lain-lain

Setelah mengetahui apa manfaat memainkan permainan tradisional, kini Mama sebagai orang tua tentunya harus lebih selektif dalam memilihkan permainan untuk anak.

Sebenarnya, memainkan permainan tradisional punya banyak manfaat. Namun, saat ini sangat sulit mencarinya di pasaran. Jika ingin membuat sendiri, tentu menghabiskan banyak waktu. Mama bisa memilih alternatif permainan yang lebih modern seperti permainan yang ada di Mamasewa.com.

Di sini terdapat banyak jenis permainan, mulai dari jenis permainan olahraga hingga kecerdasan. Mama bisa menyesuaikannya dengan umur si kecil agar tidak salah dalam memilihnya. Kunjungi Katalog Produk Mamasewa untuk melihat lebih lengkap!

Tinggalkan Balasan