Heboh media sosial dibuatnya, terlihat seorang bayi diajak nonton konser oleh ayahnya sambil panas-panasan. Tak ayal, uanggahan video tersebut langsung menimbulkan pro dan kontra. Mayoritas netizen yang kontra berpendapat bahwa hal tersebut bisa membahayakan si bayi yang mungkin usianya baru satu atau dua bulan.
Lantas, apakah sebenarnya boleh mengajak anak ke konser? Jika boleh, di usia berapa anak bisa diajak nonton konser oleh orang tuanya dan persiapan apa saja yang harus dilakukan? Baca terus artikel ini sampai selesai karena semuanya akan dibahas tuntas.
BACA JUGA: 7 Tips Mengajak Anak Road Trip agar Perjalanan Tetap Menyenangkan!
Kapan Anak Boleh Nonton Konser?
Sebenarnya, tidak ada jawaban yang pasti tentang berapa usia anak yang tepat untuk menonton konser.
Meskipun musik dapat bermanfaat untuk anak, tetapi musik yang keras dan bayi yang baru lahir bukanlah kombinasi yang bagus. Lagipula, tidak semua musik—khususnya yang sangat keras—cocok untuk telinga bayi.
Ditambah lagi dengan kerumunan penonton dan cuaca panas atau berangin yang membuat anak merasa tak nyaman. Jika ini terjadi, sebenarnya orangtua bisa mengajak anak meninggalkan konser lebih awal. Meskipun Mama atau suami merasa sedikit keberatan karena masih ingin menikmati konser tersebut.
Jadi, sebenarnya waktu tepat anak bisa diajak nonton konser tergantung pada anak dan pertunjukannya.
Beberapa anak mungkin dapat mengikuti konser tanpa rewel pada usia tiga atau empat tahun. Namun, hal yang normal jika orang tua merasa perlu menunggu hingga anak sedikit lebih besar lagi.
Tips Jika Anak Ingin Diajak Nonton Konser
Tracy Nugent, Kepala Sekolah TK di Kelvinside Academy, mengatakan bahwa orang tua yang ingin membawa anak yang masih kecil untuk diajak nonton konser mereka, harus mempersiapkan diri dengan baik. Berikut adalah beberapa tips untuk menjaga anak tetap aman di konser.
1. Rencanakan dan Pertimbangkan Lokasi Tempat Duduk
“Pertama, pastikan panitia konser memperbolehkan membawa bayi dan anak kecil. Area berdiri di konser adalah tempat yang berisiko untuk anak dan saya tidak menyarankan untuk melakukannya,” jelas Tracy.
Menurutnya, ada konser yang menawarkan area khusus keluarga dengan lingkungan yang lebih terkendali untuk orang tua dengan anak kecil. Area ini biasanya memiliki ruang untuk kereta bayi serta akses mudah ke toilet dan area ganti.
2. Siapkan Pelindung Telinga dan Gendongan
Tracy mengingatkan, “Musik yang keras di konser dapat merusak telinga yang sensitif, terutama untuk bayi dan anak kecil.”
Speaker di tempat konser bisa mengeluarkan tingkat suara sangat keras, yang dapat berbahaya bagi telinga anak jika terlalu dekat. Jadi, pilihlah tempat duduk yang jauh dari speaker.
Selain itu, pakar anak usia dini ini merekomendasikan untuk membawa pelindung telinga atau earmuff berkualitas tinggi yang telah diperiksa keamanannya yang dirancang khusus untuk bayi dan balita. Pertimbangkan juga membawa gendongan agar tangan tetap bebas saat menggendong, tetapi anak tetap berada dekat dengan Mama atau suami selama konser berlangsung.
Mama tak perlu membeli earmuff berkualitas yang harganya mahal karena bisa menyewanya di Mamasewa. Dengan harga sewa mulai dari Rp3 ribu-an per hari, ada banyak jenis earmuff yang bisa dipilih.
Selain itu, di Mamasewa juga ada berbagai jenis baby carrier dan stroller yang bisa disewa dan dibawa ke lokasi konser untuk memudahkan mobilitas Mama dan suami di sana.
BACA JUGA: 7 Manfaat Bermain Perosotan, Salah Satunya Mengajarkan Anak Jadi Berani!
3. Perhatikan Perilaku Penonton
Karena penonton konser bisa berulah, seperti merangsek maju secara tiba-tiba, ini tentu saja berbahaya bagi anak-anak. Itulah sebabnya Mama harus memilih tempat duduk di bagian belakang atau samping yang lebih aman.
“Jika menonton sambil berdiri, lebih baik gendong anak tidak terhimpit desak-desakan penonton. Tetaplah waspada dan bersiaplah untuk melindungi anak,” saran Tracy.
4. Pastikan Anak Tetap Terhidrasi
Tempat konser yang panas dan penuh sesak bisa menyebabkan dehidrasi dan kepanasan, terutama bagi anak-anak. Jadi, jangan lupa membawa banyak air dan pakaikan anak pakaian yang ringan dan mudah menyerap keringat.
Tracy bilang, “Pertimbangkan untuk membawa hand fan agar anak tetap sejuk, serta topi atau payung kecil untuk melindungi anak dari panas.”
5. Bersiap dengan Keadaan Darurat
Tracy juga menganjurkan orang tua untuk selalu bersiap keluar dari area konser jika lingkungan mulai tidak aman dan nyaman untuk anak.
Jadi, saat di lokasi konser perhatikan di mana pintu keluar darurat dan posko pertolongan pertama. Meskipun Mama sebaiknya juga membawa sendiri barang-barang P3K dasar dan obat-obatan yang diperlukan anak.
Itulah penjelasan dan tips yang sebaiknya dilakukan jika anak ingin diajak nonton konser. Intinya, utamakan kesehatan, kenyamanan, dan keamanan anak.
Jika memerlukan barang-barang lain untuk disewa, seperti carseat, langsung kunjungi Mamasewa untuk mendapatkan tipe yang sesuai kebutuhan, ya.
-
Ems Baby Earmuff – Black with Black StripeRp3.482 / Hari
-
Banz Mini Earmufs – KaleidoscopeRp4.464 / Hari
-
Banz Mini Baby Earmuff – Sticks & StonesRp3.482 / Hari
-
Banz Mini Baby Earmuff – PinkRp4.464 / Hari
-
Banz Mini Earmuffs – SportsRp4.464 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – White with Coral StripeRp3.482 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – Black with White StripeRp3.482 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – Black with Blue WhiteRp3.482 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – White with White StripeRp3.482 / Hari
-
Scoora Aegis Earmuff – Pink Ice creamRp5.357 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – Black with Star Red StripeRp3.482 / Hari
-
Scoora Aegis Earmuff – Rapp HitamRp5.357 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – Black with Yellow Green StarRp3.482 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – Black with PinkRp3.482 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – White with Army CamoRp3.482 / Hari
-
Ems Baby Earmuff – Black with Army CamoRp3.482 / Hari