Mendekati waktu berbuka, biasanya ada aja kelakuan si kecil yang menguras emosi. Mulai dari merengek minta buka sampai minta azan magribnya dipercepat. Lucu sih, tapi buat orangtua yang energinya mulai lowbat, ini cukup menantang. Nah, supaya drama-drama ini tidak berkelanjutan yuk lakukan 10 ide ngabuburit bersama anak berikut ini!
1. Berburu Takjil
Berburu takjil adalah salah satu aktivitas yang paling ditunggu-tunggu saat bulan puasa tiba. Banyak pedagang berjualan aneka makanan dan minuman yang begitu menggoda mata. Biasanya sering kita temukan makanan-makanan tertentu yang hanya ada di Bulan Ramadan saja.
2. Jalan-jalan Dekat Rumah
Kalau anak udah mulai ngereog, Mama dan Papa bisa ajak mereka untuk jalan-jalan keluar rumah sebentar. Nggak harus jauh-jauh, bisa berputar mengelilingi komplek naik sepeda atau main di taman dekat rumah. Bisa juga sekalian ajak mereka berburu takjil.
3. Libatkan Anak dalam Kegiatan Sosial
Di Bulan Ramadan, orang-orang berlomba mencari pahala dan salah satunya adalah dengan mengadakan kegiatan sosial, seperti buka bersama dengan anak yatim dan dhuafa, bagi-bagi takjil, dan banyak lainnya. Selain menambah pahala, melibatkan anak dalam kegiatan seperti ini bisa melatih keterampilan sosial dan empatinya.
4. Main Air
Saat cuaca panas, memang paling enak main air. Nah, kalau si kecil mulai gerah dan mau cepat-cepat buka puasa padahal belum waktunya, coba deh Mam ajak mereka main air. Tapi supaya airnya tidak terbuang percuma, arahkan aktivitasnya dengan menyirami tanaman, mencuci sepeda, atau membantu Papa cuci mobil juga boleh.
5. Merapikan Rumah
Salah satu alasan anak rewel di jam-jam kritis adalah karena mereka bosan. Untuk mengatasinya, Mama bisa mengajak mereka untuk membantu Mama dan Papa merapikan rumah. Mungkin melelahkan, tapi anak jadi sibuk dan tidak punya waktu untuk mengeluh haus dan lapar. Bonusnya, rumah jadi bersih dan kinclong.
6. Olahraga Ringan
Aktivitas yang satu ini bisa Mama lakukan bareng si kecil mendekati waktu berbuka untuk menghindari drama lanjutan. Pilihlah olahraga yang intensitasnya ringan, hanya untuk sekedar menggerakkan tubuh agar tetap fit selama puasa. Contohnya yoga, senam, atau main balance bike yang bisa disewa di Mamasewa
BACA JUGA: Bukan Buat Gaya-gayaan, Ini Manfaat Balance Bike untuk Anak!
7. Menonton Film
Nah, kalau ide ngabuburit yang satu ini cocok dilakukan kalau si kecil dan Mama sudah sama-sama lowbat. Sambil menunggu waktu berbuka, Mama bisa mengajak anak nonton film kesukaannya. Mama juga bisa mengarahkan ke tontonan-tontonan bermuatan Islami yang kaya wawasan tapi tetap menghibur.
8. Ngaji Bareng
Selanjutnya, Mama dan si kecil bisa membaca Al-Qur’an bersama-sama selagi menunggu azan magrib. Selain menambah pahala, Mama bisa menyampaikan ilmu atau hikmah yang bisa mereka pelajari lewat Al-Qur’an. Misalnya mencari tahu nama-nama hewan apa saja yang disebutkan dalam Al-Qur’an.
9. Menyiapkan Buka Puasa
Setelah berpuasa seharian, hidangan buka puasa tentu menjadi hal yang paling ditunggu oleh si kecil. Oleh karena itu, ajak mereka untuk menyiapkan menu buka puasa hari ini. Libatkan mereka dalam aktivitas-aktivitas tertentu yang sesuai dengan kemampuannya. Misalnya mengupas jeruk, memasukkan es batu, atau mencuci sayuran.
10. Bermain Bersama
Terakhir, Mama bisa mengajak mereka untuk bermain bersama agar selagi menunggu waktu berbuka. Misalnya dengan bermain pretend play untuk mengasah kreativitas dan imajinasi si kecil. Mama bisa pura-pura jadi pasien dan si kecil jadi dokternya. Jenis mainan yang satu ini juga bisa Mama temukan di Mamasewa dengan harga mulai dari 2 ribuan aja per harinya!
Sekian 10 ide ngabuburit bersama anak dari kami. Semoga si kecil makin semangat puasa dan bisa berpuasa penuh sampai akhir. Aamiin.
Menghabiskan waktu dengan bermain dapat dilakukan tanpa batasan usia. Tanyakan permainan apa yang ingin ia lakukan hari ini. Ajak Si Kecil untuk bermain pretend play untuk mengasah kreativitas dan membangun bonding. Misalnya, dengan main dokter-dokteran atau masak-masakan.
Selain permainan pretend play bisa juga bermain board games atau kartu dengan seluruh keluarga. Seperti bermain ular tangga, monopoli hingga catur.
-
Leap Frog Scoop & Learn Ice Cream Cart Diskon KondisiRp8.035 / Hari
-
Bumper Car Mini Bombomcar – Pink Termasuk Remote Control – Diskon KondisiRp12.500 / Hari
-
Bumper Car Mini Bombomcar – Yellow Termasuk Remote Control Diskon KondisiRp11.428 / Hari
-
Little Tikes First Market KitchenRp7.333 / Hari
-
Leap Frog Scoop & Learn Ice Cream CartRp8.035 / Hari
-
Little Tikes 2in1 Food Truck Kitchen – RedRp12.500 / Hari
-
Little Tikes Cook ‘N Play Outdoor BBQ KitchenRp10.000 / hari
-
LeapFrog Scrub ‘n Play Smart SinkRp5.357 / hari
-
Leapfrog Smart Sizzling BBQ GrillRp6.428 / hari
-
Fisher Price Cooking Servin’ Up Fun Food TruckRp10.000 / hari
-
Bumper Car Mini Bombomcar – Red (Termasuk Remote Control) – Diskon KondisiRp11.428 / Hari
-
Bumper Car Mini Bombomcar – Pink (Termasuk Remote Control)Rp12.500 / Hari
-
Sepeda Motor Aki Vespa PMB – Tosca GreenRp8.035 / Hari
-
Sepeda Motor Aki Vespa PMB – PinkRp8.035 / Hari
-
Sepeda Motor Aki Vespa PMB – PutihRp8.035 / Hari
-
Sepeda Motor Aki Vespa PMB – MerahRp8.035 / Hari
-
ELC Little Cook’s Kitchen – BlueRp7.333 / Hari
-
Pistol Mainan Nerf Gun N-Strike Elite Surgefire + Papan Target OtomatisRp3.571 / Hari