Permainan anak-anak yang melibatkan aktivitas fisik seperti memanjat (climbing), melompat (jumping), atau bergelantungan (brachiating) seringkali dianggap sembrono dan berbahaya, padahal permainan-permainan seperti ini memberikan banyak manfaat jika dilakukan dengan aman. Termasuk manfaat bermain brakiasi yang tak hanya baik itu perkembangan fisik tapi juga untuk kemampuan akademiknya. Mau tahu informasi selengkapnya? Baca sampai selesai, Mam!
Apa Itu Brakiasi?
Brakiasi (brachiating) atau overhead climbing adalah bergerak dengan cara mengayunkan lengan dari satu pegangan ke pegangan lainnya dengan peralatan overhand. Mirip dengan cara gerak orang utan yang bergelantungan dari satu pohon ke pohon lainnya sambil mengayunkan tubuhnya.
Sesuai definisinya, permainan brakiasi pun didesain untuk memungkinkan anak bergelantungan sehingga kekuatan otot dan ketangkasannya terlatih.
Manfaat Bermain Brakiasi untuk Anak
Saat ini, permainan brakiasi tidak hanya bisa ditemukan di playground saja. Mama bisa menyewa brakiasi wooden play di Mamasewa untuk dipasang di rumah. Selain lebih bersih, aman, dan tidak perlu jauh-jauh pergi ke taman bermain, bermain brakiasi juga menawarkan banyak manfaat lain untuk perkembangan anak. Berikut beberapa di antaranya.Â
1. Sarana Menyalurkan Energi
Bermain brakiasi bisa menjadi sarana untuk menyalurkan energi dan alternatif aktivitas fisik bagi anak.
Bermain brakiasi juga mampu memperkuat tubuh bagian atas, mengembangkan kekuatan cengkeraman, meningkatkan daya tahan dan fleksibilitas tubuh, serta membantu anak memiliki postur tubuh yang ideal.
2. Mengembangkan Kesadaran Kinestetik
Bermain brakiasi membantu anak mengembangkan kesadaran kinestetik sehingga lebih memahami ruang pribadi dan bergerak tanpa menabrak benda.
Selain itu, saat bergelantungan reseptor-reseptor saraf akan mengirimkan banyak informasi ke otak sehingga anak bisa bergerak maju, tetap seimbang menjaga postur tubuh, dan bereaksi terhadap lingkungan sekitar.
3. Meningkatkan Kemampuan Koordinasi Tubuh
Brakiasi juga mampu merangsang kedua sisi otak secara integratif yang membuat anak jadi belajar lebih banyak.
Selain itu, aktivitas fisik ini juga mampu meningkatkan koordinasi tangan-mata yang ternyata dapat mendukung keterampilan motorik halus mereka untuk menulis.
4. Meningkatkan Pernapasan dan Oksigenasi
Dalam posisi menggelantung, rongga dada akan terbuka. Artinya lebih banyak pasokan oksigen untuk otak.
Itu sebabnya bermain brakoasi tidak hanya mampu memperkuat struktur pernafasannya tetapi juga baik untuk perkembangan intelektualnya.
5. Menstimulasi Kemampuan Akademis
Selain meningkatkan kesehatan, kebugaran, dan perkembangan fisik, permainan brakiasi secara juga mendukung keterampilan kognitif yang mengarah pada peningkatan kinerja akademik. Contohnya seperti pemecahan masalah secara kreatif.
6. Membangun Kepercayaan Diri
Permainan brakiasi memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda jika disesuaikan dengan tahapan usia anak. Saat mereka mampu menyelesaikan berbagai tingkat tantangan dengan keterampilannya, kepercayaan diri dan self esteem mereka akan terbangun.
7. Membangun Kemampuan Komunikasi Anak
Aktivitas ini secara tidak langsung juga akan mendorong kemampuan komunikasi anak karena biasanya permainan ini digunakan secara bergiliran dengan adik/kakak atau teman-temannya.
Selain itu, kedalaman persepsi mereka juga akan semakin terasah. Kapan mereka harus melompat, bergelantungan, memutuskan untuk melepaskan dan menjatuhkan diri, atau berteriak minta tolong!Itulah sederet manfaat bermain brakiasi bagi anak. Daripada beli, Mama bisa sewa aja di Mamasewa dengan harga mulai dari 11 ribuan aja per hari! Sudah pasti lebih hemat dan tak perlu pusing cari tempat untuk menyimpan saat sudah tidak digunakan.