dokter anak di surabaya
Family photo created by gpointstudio – www.freepik.com

Setiap orang tua termasuk Mama, tentunya selalu ingin memberikan yang terbaik bagi anak. Termasuk dalam memilih daftar dokter anak Surabaya. Khususnya untuk Mama yang berdomisili di daerah Jawa Timur, mengetahui jadwal, tarif, ulasan, hingga apa saja pengalaman dokter anak tersebut sangatlah penting, apalagi ketika anak sakit atau membutuhkan bantuan medis yang profesional. 

Nah, berikut ini adalah beberapa daftar dan jadwal dokter anak yang bagus berdasarkan pengalaman, tarif, dan ulasannya.

Dokter Anak Surabaya yang Bagus dan Terpercaya

Mengetahui jadwal praktik dokter anak Surabaya kini tidak sulit, karena sudah banyak platform atau media online yang menyediakan informasi ini. Kali ini Mamasewa sudah merangkum 7 daftar dokter anak di Surabaya yang bagus dan terpercaya. Yuk, simak ulasannya!

1. dr. Prastiya Indra Gunawan, Sp.A

Rekomendasi dokter anak Surabaya yang pertama ialah dr. Prastiya Indra Gunawan, Sp.A. Beliau berpraktek di Siloam Hospitals Surabaya dan RS. Mitra Keluarga Waru. Dokter lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga tahun 2000 ini melanjutkan kuliah di universitas yang sama, kemudian mengikuti Program Doktor Fellowship di Universitas Indonesia.

Dari pengalamannya bekerja, tentunya dokter anak Surabaya ini sudah profesional dalam menangani berbagai keluhan pada anak. Beliau juga melayani berbagai konsultasi anak, mulai dari alergi, pernapasan, saraf, hingga tumbuh kembang si Kecil. 

2. dr. Denny Sujatno, Sp.A

dokter anak di surabaya
Background photo created by snowing – www.freepik.com

dr. Denny Sujatno, Sp.A bisa dikatakan sebagai dokter anak Surabaya yang bagus karena pengalamannya yang cukup lama berkecimpung dalam dunia kedokteran anak. Setelah menyelesaikan pendidikan Kedokteran Umum di Universitas Sebelas Maret, beliau kemudian memperdalam ilmunya di Universitas Gadjah Mada hingga tahun 2008.

Jika Mama ingin berkonsultasi dengan dr. Denny, Mama bisa datang ke Mitra Keluarga Surabaya. Mama dapat membuat janji terlebih dahulu dengan rumah sakit terkait atau datang langsung ke rumah sakit tersebut, ya.

3. dr. Dian Pratamastuti, Sp.A

Mau konsultasi kesehatan anak, vaksin, atau skrining tumbuh kembang anak? Mama bisa mengunjungi Siloam Hospitals Surabaya, tepatnya bertemu dr. Dian pratamastuti, Sp.A. Beliau merupakan Dokter Spesialis Anak dengan pengalaman lebih dari 5 tahun. 

Menurut ulasan dr. Dian merupakan dokter anak yang ramah, enak diajak konsultasi, informatif, sabar, dan sangat peduli terhadap kesehatan Si Kecil. Nah, jika Mama ingin berkonsultasi dengan beliau, bisa buat janji terlebih dahulu mengikuti jadwal praktiknya, yaitu pada Jumat (09.00-11.00), Senin (09.00-11.00), dan Rabu (09.00-11.00).

4. dr. Nurita Alami Dwi Wijayanti, Sp.A

dr. Nurita Alami Dwi Wijayanti, Sp.A merupakan dokter spesialis anak di RS Al Irsyad Surabaya. Jika ingin berkonsultasi dengan beliau, Mama bisa membuat janji pada hari Senin (13:30 – 15:00), Selasa (08:00 – 11:00), Rabu (13:30 – 15:00), Kamis (08:00 – 11:00), Jumat (08:00 – 11:00), Sabtu (13:00 – 15:00).

5. dr. Deddy Iskandar, Sp.A

Family photo created by pressfoto – www.freepik.com

Rekomendasi dokter anak Surabaya selanjutnya adalah dr. Deddy Iskandar, Sp.A (K). Beliau praktik di Rumah Sakit Premier Surabaya. Beliau memberikan layanan kesehatan berupa konsultasi Alergi Anak, skrining tumbuh kembang anak, dan Vaksin Anak. dr. Deddy praktik setiap Hari Senin sampai Jumat pukul 09.00 hingga 15.00 dan Sabtu pukul 09.00-12.00.

6. dr. Andy Darma, Sp.A

dr. Andy Darma, Sp.A adalah seorang Dokter Spesialis Anak sub spesialis Gastrohepatologi. Untuk berkonsultasi dengan beliau, Mama tinggal datang ke RS. Mitra Keluarga Waru setiap Sabtu 08.00-11.00, 11.00-13.00), Senin (16.00-18.00, 18.00-20.00), dan Selasa (16.00-18.00, 18.00-20.00). Atau Mama bisa berkunjung ke Mitra Keluarga Surabaya setiap Sabtu (14.00-16.00). 

7. dr. Arya Tjahjadi, Sp.A

dr. Arya Tjahjadi, Sp.A adalah seorang Dokter Spesialis Anak dengan pengalaman lebih dari 31 tahun. Karena pengalamannya yang sudah cukup lama ini beliau sudah profesional, penjelasannya detail, dan tentunya sangat ramah menghadapi anak-anak.

Jika Mama ingin berkonsultasi dengan dokter anak Surabaya, cukup datang ke RS Premier Surabaya. Jadwal praktik dr. Arya ialah hari Senin sampai Kamis pukul 09.30-12.30.

Nah, itu tadi adalah jadwal praktik dokter anak Surabaya yang bagus. Selain membaca ulasan dan mencari waktu yang tepat dengan dokter anak, Mama juga harus cari dokter yang cocok dan nyaman saat berkonsultasi. Kalau bisa tak perlu ganti-ganti dokter agar tumbuh kembang si Kecil tetap terpantau.

Selain dokter anak, Mama juga harus penuhi keperluan si Kecil agar tumbuh kembangnya optimal. Daripada semuanya harus beli, Mama juga bisa sewa perlengkapan tumbuh kembang si Kecil, lho. Mulai dari high chair, mainan anak, hingga peralatan MPASI. Semua bisa Mama temukan di mamasewa.com. Yuk, buruan sewa sebelum disewa orang!

Tinggalkan Balasan