YouTube merupakan salah satu platform yang dapat dimanfaatkan oleh para Mama muda untuk belajar parenting yang tepat. Mengingat sekarang ini sudah semakin banyak channel YouTube parenting untuk pembelajaran dalam merawat anak.
Image by Unsplash
Merawat anak memang tidak semudah yang dibayangkan dan memiliki tantangan tersendiri. Semakin berkembangnya teknologi, semakin mudah pula para Mama dan Papa untuk mendapatkan ilmu seputar parenting, salah satunya melalui YouTube.
Sehingga Mama bisa mulai belajar cara mengasuh dan mempelajari tumbuh kembang bayi melalui video YouTube. Penasaran apa saja channel YouTube seputar parenting? Simak penjelasan berikut.
Rekomendasi Channel YouTube Parenting
Beberapa orang beranggapan bahwa belajar parenting perlu mengikuti webinar khusus yang mahal. Padahal, sekarang ini sudah banyak channel YouTube parenting sebagai media untuk belajar.
Hanya dengan modal kuota saja, Mama sudah bisa belajar ilmu parenting melalui channel YouTube berikut.
1. Gue Sehat
Rekomendasi channel pertama ada Gue Sehat yang terbentuk dari komunitas bersama-sama.
Komunitas ini membagikan videonya yang membahas seputar tumbuh kembang anak, psikologi dan kesehatan reproduksi dalam platform YouTube.
Mama juga bisa mempelajari cara mengasuh anak yang tepat melalui channel ini. Tidak perlu ragu dengan ilmu yang dibagikan karena channel ini yang memandu adalah seorang dokter ahli.
Mulai dari isu kehamilan, seks, persalinan, kesehatan bayi dan MPASI juga bisa Mama dapatkan dan channel Gue Sehat ini.
2. DokterSehat
Channel YouTube parenting selanjutnya ada DokterSehat yang membahas seputar perawatan bayi. Tentu saja ini sangat cocok bagi Mama dan Papa baru yang masih bingung seputar dunia parenting.
Ada beragam video dengan berbagai topik lengkap dan menyenangkan yang bisa Mama pelajari. Mulai dari topik kesehatan, millennial, kesehatan mental hingga finansial juga bisa Mama dapatkan dalam channel DokterSehat.
Selain itu, tersedia juga video seputar mitos dan fakta yang akan menjawab ragam informasi yang sering simpang siur. Keakuratannya sudah tidak perlu Mama ragukan lagi karena yang dijawab langsung oleh dokter berpengalaman.
3. Parentalk ID
Parentalk ID juga bisa menjadi salah satu rekomendasi channel parenting yang cocok untuk orang tua baru. Video YouTube dari Parentalk ID ini memiliki beragam informasi seputar bayi yang sangat Mama muda butuhkan.
Â
Image by Thumbnail Youtube Parentalk
Bukan hanya memberikan informasi seputar bayi, Parentalk ID juga menyediakan beragam informasi seputar anak. Mulai dari cara mengasuh anak sesuai dengan usianya hingga tips menarik parenting lainnya.
Sehingga sangat cocok bagi para Mama muda yang masih kesulitan dalam merawat bayi. Bahkan bisa juga belajar cara merawat anak yang benar untuk tumbuh kembang yang maksimal.
4. Mommy Inova Melisa
Mommy Inova Melisa merupakan salah satu parenting vlog tentang kegiatannya dalam mengasuh anak. Channel YouTube Mommy Inova Melisa ini membagikan pengalamannya dalam mengurus bayi dengan baik dan benar.
Sehingga para Mama muda bisa belajar cara mengurus bayi yang benar melalui channel YouTube ini. Bukan hanya melihat videonya saja, Mama juga bisa membagikan dan bertanya langsung seputar parenting dalam kolom komentar.
Mommy Inova Melisa sendiri menyajikan video seputar parenting yang sangat variatif dengan kualitas terbaik. Mama bisa belajar seputar kehamilan, menyusui, perawatan bayi dan anak hingga tips seputar kehidupan keluarga.
5. Nussa Official
Selanjutnya ada Nussa Official yang berisi kartun anak yang penuh informasi. Bukan hanya kartun yang menghibur saja, anak juga bisa belajar banyak hal positif melalui channel YouTube ini.Â
Image by Thumbnail Youtube Little Giantz
Cerita ini memang mengangkat unsur edukasi yang mana anak bisa belajar agama Islam secara lebih ringan. Tentu saja ini sangat cocok untuk anak-anak agar mulai belajar seputar agama Islam.
Tokoh Nussa dan Rara berhasil menjadikan ini sebagai best parenting YouTube channel yang menarik perhatian. Ceritanya juga relevan dengan kehidupan sehari-hari, sehingga anak-anak bisa menerapkannya dalam keseharian.
6. Make Me Genius
Channel Make Me Genius merupakan salah satu channel YouTube yang membahas seputar pengetahuan untuk anak-anak. Make Me Genius menawarkan video seputar parenting dalam bentuk animasi yang sangat mudah untuk Mama dan anak pahami.
Contohnya seperti proses makanan dicerna oleh tubuh atau mengenal konsep kerja dari cahaya. Ini secara tidak langsung akan membuat anak belajar banyak hal yang memang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
Namun, perlu Mama tahu bahwa channel ini menggunakan bahasa Inggris. Sehingga Mama perlu mendampingi si kecil saat menonton.
Selain itu, channel Make Me Genius juga bisa menjadi sarana yang efektif untuk anak mulai belajar bahasa asing.
7. National Geographic Kids
Saran YouTube parenting selanjutnya ada National Geographic Kids yang penyampaian kontennya menggunakan bahasa asing. Meski dalam bahasa asing, sudah banyak anak-anak yang suka dan sering menonton channel ini.
Â
Image by Thumbnail Youtube National Geographic
Perlu Mama tahu bahwa yang membuat channel ini adalah National Geographic secara khusus untuk anak-anak. Pada channel ini Mama bisa mendapatkan berbagai video menarik seputar hewan-hewan yang mengagumkan.
Anak juga bisa belajar mengenali hewan sesuai dengan wujud aslinya, bukan dalam bentuk animasi. Apalagi penyampaian ilmu yang menyenangkan dan perjalanan yang penuh warna dapat menarik perhatian anak.
8. Mater
Mater merupakan salah satu parenting channel YouTube yang membahas seputar perawatan bayi. Channel Mater mengumpulkan berbagai informasi mengenai tumbuh kembang anak dalam channel YouTube-nya.
Pastinya informasi yang dibagikan tidak sembarang karena ia dapat langsung dari para ahli kesehatan, peneliti hingga pakar pendidikan. Sehingga sangat tepat untuk Mama jadikan sebagai channel belajar parenting yang baik dan benar.
Tidak hanya itu, channel ini sengaja hadir untuk membantu orang tua dalam membuat keputusan yang tepat terkait kesehatan keluarga.
Bahkan Mater juga bekerja sama dengan rumah sakit dan pusat kesehatan terkait untuk menyediakan informasi yang valid.
9. Pamella Arteliana
Pamella Arteliana merupakan channel yang membahas seputar dunia parenting. Ini merupakan channel milik dokter cantik dan berbakat yang sering update beragam informasi menarik seputar ibu dan anak.
Video YouTube ini bahkan bisa Mama tonton sejak usia kandungan masih mudah hingga melahirkan. Dr. Pamela sendiri juga sering membagikan pengalamannya waktu hamil yang sangat membantu para Mama muda.
Sehingga para Mama muda bisa belajar cara merawat kandungan yang benar dan tepat hingga melahirkan. Hingga detik ini, sudah banyak tips yang Dr. Pamela bagikan dalam channel YouTube-nya seputar parenting.
Hal ini membuat Mama juga bisa belajar cara merawat bayi baru lahir hingga perawatan ibu pasca melahirkan. Ini tentu saja sangat cocok bagi para Mama muda yang memang belum punya pengalaman sebelumnya dalam merawat bayi.
Bagaimana? Sekarang Mama sudah menemukan beragam channel YouTube parenting yang tepat. Selain ilmu parenting, Mama juga perlu menyiapkan keperluan ibu dan bayi yang berkualitas.
Namun, tenang saja karena sudah ada Mamasewa.com yang akan membantu memenuhi segala kebutuhan ibu dan bayi. Mamasewa merupakan tempat penyewaan berbagai kebutuhan ibu dan anak yang higienis dan bersih.
Kami juga memberikan pelayanan profesional dengan kemudahan transaksi. Jadi tunggu apalagi, segera lengkapi kebutuhan ibu dan bayi di Mamasewa.com sekarang juga.