Mengandung adalah pengalaman yang sangat membahagiakan bagi semua ibu di dunia. Ada rasa deg-degan saat menanti kehadiran si kecil untuk lahir di dunia. Saat-saat ini tentu wajib dirayakan dengan menyiapkan semua kebutuhan kecil mulai dari persiapan kelahiran hingga barang-barang untuk bayi. Tak lupa juga mengkonsumsi makanan sehat untuk ibu hamil agar kesehatan janin terjaga.

Namun apakah Bunda juga sudah mempersiapkan kesehatan Anda sendiri? Ya, kesehatan ibu hamil sama pentingnya dengan kesehatan si kecil. Salah satunya adalah menjaga nutrisi dan kandungan gizi yang dikonsumsi. Hal ini penting untuk perkembangan janin dan tentunya ketahanan tubuh Bunda yang prima.

Kali ini Mamasewa akan membagikan apa saja makanan yang harus dikonsumsi ibu hamil dan wajib dihindari. Simak selengkapnya, ya!

makanan sehat untuk ibu hamil

Makanan apa saja yang wajib dikonsumsi oleh ibu hamil?

Saat Bunda mengandung, maka ada kebutuhan lebih karena kali ini Anda memberi makan untuk 2 orang! Tentunya berarti Anda tidak dapat sembarangan makan dan wajib memberikan gizi terbaik, bukan? Berikut ini terdapat daftar makanan sehat untuk ibu hamil, serta gizi yang dikandung dan dibutuhkan agar janin tumbuh berkembang sempurna:

1. Sayuran hijau

Bukan rahasia lagi jika sayuran hijau apalagi berwarna gelap memiliki kandungan gizi yang juara. Yang pertama adalah kandungan antioksidan untuk menjaga daya tahan tubuh dan janin kesayangan. Selain itu sayuran hijau juga mengandung berbagai vitamin seperti vitamin C, K, kalsium, zat besi, kalium, dan asam folat.

Apalagi sayuran hijau mengandung serat yang bagus untuk melancarkan pencernaan. Say goodbye to sembelit!

2. Produk susu dan turunannya

Susu  sudah dikenal mengandung kalsium yang bagus untuk pertumbuhan tulang dan gigi. Protein dalam susu dan yoghurt juga bagus untuk perkembangan jaringan tubuh janin. Ada pula fosform vitamin B, magnesium, dan zinc yang membantu kelancaran pencernaan. Namun sebaiknya carilah susu rendah lemak, gula, dan sudah dipasteurisasi untuk menjamin kebersihannya, ya!

3. Telur

Makanan satu ini sudah pasti masuk ke dalam daftar, dengan catatan Anda memang tidak mengalami alergi telur, ya! Telur dapat dimasak apa saja, dan mengandung protein yang bagus untuk pertumbuhan jaringan tubuh Bunda dan janin. Telur juga mengandung kolin yang berperan dalam perkembangan otak janin, lho. Pastikan olahan telur memang bersih, ya!

4. Pisang

Siapa yang tidak menyukai pisang? Buah yang satu ini sangat mudah didapatkan dan mengandung kandungan gizi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Anda bisa mendapatkan asam folat, kalsium, potasium, dan vitamin B6 serta sebagai sumber energi yang bagus. Jika Anda ingin ngemil, pisang bisa menjadi alternatif yang menyehatkan, lho.

makanan sehat untuk ibu hamil

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan sendiri menjadi santapan yang direkomendasikan oleh para ahli kesehatan untuk dikonsumsi minimal 1 jenis setiap harinya.  Pada ibu hamil, kacang bisa menjadi alternatif camilan karena mengandung lemak sehat seperti omega-3 dan protein untuk meningkatkan perkembangan otak janin.

6. Ikan

Ikan dikenal sebagai sumber asam lemak baik yaitu Omega-3 yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh. Kandungan ini sangat penting untuk membangun jaringan otak pada janin. Omega-3 juga membantu kesehatan mata ibu dan janin, lho!

Nah, ikan yang disarankan adalah ikan sungai yang minim alergi serta minim merkuri. Anda bisa mencoba ikan lele, nila, mujair, atau tuna dan salmon. Hindari ikan mackerel yang memiliki tingkat merkuri tinggi.

7. Daging

Sama seperti telur, daging memiliki kandungan protein tinggi serta zat besi untuk mencegah anemia. Konsumsi daging dengan seimbang juga menurunkan resiko bayi lahir prematur, lho. Pastikan daging matang dengan sempurna sehingga seluruh bakteri dan kuman sudah hilang, ya.

8. Sumber karbohidrat seperti oatmeal

Ibu membutuhkan karbohidrat sebagai sumber energi untuk beraktivitas. Apalagi saat ketika hamil, tentunya aktivitas akan semakin berat, ya Bunda! Nah, Anda bisa mencoba mengkonsumsi beragam karbohidrat bervariasi seperti oatmeal, nasi, kentang, bahkan roti gandum.

Selain itu, karbohidrat juga dibutuhkan dalam pembentukan organ tubuh janin, lho!

9. Jangan lupa untuk memastikan kebutuhan cairan terpenuhi

Hindari dehidrasi dengan memastikan Anda mengkonsumsi 8-10 gelas sehari, ya. Banyak yang meremehkan manfaat air putih, padahal ini adalah kunci agar Anda tetap segar dan dapat beraktivitas maksimal!

Bumil, Hindari Makanan Berikut Ini!

Jika tadi sudah bicara soal makanan sehat untuk ibu hamil yang waib dikonsumsi, sekarang kita juga membahas makanan apa saja yangw ajib dihindari oleh ibu hamil. Hal ini dikarenakan zat-zat dalam makanan tersebut dapat meningkatkan resiko kesehatan pada janin.

1. Ikan makarel dan ikan tinggi merkuri lainnya

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, beberapa ikan laut mengandung merkuri tinggi sehingga wajib dihindari. Merkuri sangat berbahaya bagi tubuh karena mengancam kesehatan dan keselamatan si kecil. Bunda bisa mencoba stop makan ikan laut besar seperti hiu, ikan todak, ikan makarel, dan tuna sirip kuning.

2. Sushi

Aduh, mungkin penggemar sushi akan kesulitan menahan keinginan ini, ya! Sushi memang dilarang untuk ibu hamil karena cara memasaknya. Seperti yang kita tahu, sushi merupakan ikan mentah atau setengah matang sehingga memungkinkan parasit dan bakteri lain untuk tertinggal dalam masakan tersebut. Hal ini tentu menjadi masalah pada kesehatan ibu dan janin. Stop dulu, ya Bunda!

3. Olahan makanan setengah matang

Selain sushi, Bunda juga perlu menghindari makanan setengah matang lain seperti daging steak setengah matang atau telur setengah matang. Bakteri seperti salmonella atau parasit toksoplasma sangat berbahaya dan mengancam jiwa janin dan ibu. Tidak jarang bisa menyebabkan keguguran dan infeksi cairan ketuban.

4. Jus di luar rumah

Wah, kenapa jus dilarang? Hal ini lebih kepada kebersihan alat serta buah yang dipilih. Jika Anda memilih membuat jus di dalam rumah, Anda bisa menentukan bagaimana kondisi buah dan daging yang layak serta kebersihan alat-alat pembuat jus.

5. Jeroan hewan

Ada banyak orang yang menyukai jeroan. Namun tahukah Anda jika jeroan mengandung kolesterol dan lemak yang buruk bagi kesehatan? Apalagi hati sapi yang mengandung vitamin A tinggi. Kandungan vitamin A yang terlalu tinggi bisa berdampak pada kesehatan jiwa janin.

6. Kafein dan alkohol

Kafein bisa meningkatkan detak jantung ibu dan bayi juga, lho! Inilah mengapa kafein wajib dihindari. Apalagi ada penelitian bahwa kafein meningkatkan resiko keguguran dan berat badan bayi yang rendah. Anda juga wajib menghindari alkohol yang memicu kondisi medis pada janin bahkan kelahiran mati.

7. Minyak ikan

Berbeda pada manfaat minyak ikan pada anak yang sudah lahir, minyak ikan pada ibu hamil justru dilarang, lho! Sama seperti hati sapi yang mengandung vitamin A berlimpah, inilah mengapa Bunda wajib menghindarinya.

8. Jamu herbal

Rasanya sulit sekali menghindari hal ini di Indonesia. Namun Anda tetap wajib menghindari konsumsi jamu, ya! Jamu herbal memiliki efek stimulan rahim sehingga menimbulkan kontraksi. Anda harus berkonsultasi kepada dokter jika memang ingin mengkonsumsi obat-obatan tambahan.

Tinggalkan Balasan